Penjabat Bupati Zaidirina Menghadiri dan Membuka Secara Resmi Dialog dan diskusi Pendirian MPP Tubaba dengan Ombudsmand Provinsi Lampung

Wednesday, 24 Aug 2022

Dibaca 87 Kali

Penjabat Bupati Tulang Bawang Barat Zaidirina Menghadiri serta membuka secara resmi Forum Konsultasi Publik dalam rangka berdiri nya Mall Pelayanan Publik di Pasar Pulung Tubaba. Rabu (24/08/2022)


Dalam Sambutan Ketua Tim Percepatan Pendirian Mall Pelayanan Publik Di Tubaba Ibu Reni Dewi yang juga Staf Ahli menyampaikan untuk menungkatkan percepatan pelayanan, sebagai upaya untuk meningkatkan percepatan, kemudahan, jangkauan, kenyamanan dan keamanan pelayanan salah satu persyaratan untuk terselenggara nya mall pelayanan publik yaitu menangkap aspirasi yang dalam hal ini adalah tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat,tokoh pemuda serta stekholder  terkait yang memberikan pelayananan di mall pelayanan publik.


Penjabat Bupati Tubaba Zaidirina menyampaikan sambutan sekaligus membuka secara resmi Konsultasi dalam rangka Pendirian Mall Pelayan Publik dan mengucapkan selamat datang kepada kepala Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Lampung Nur Rakhman Yusup yng telah hadir dan berdiskusi Tentang Mall Pelayanan Publik, Pemkab Tubaba sudah berinisiatif untuk segera membangun mall pelayanan publik yang rencana nya akan dibangun di lantai 2 Pasar Pulung, sesuai dengan permintaan masyarakat dan warga Tubaba untuk mempermudah pelayanan. Target yang akan kita capai adalah secara administratif tahun ini harus sudah selesai semua, oleh karna itu kita kemarin sedah mulai menjaring instansi vertikal yng sudah mau bergabung ada 34.


Kepala Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Lampung sebagain narasumber saya berharap Tulang Bawang Barat bisa menjadi contoh dalam Pelayanan Publik, pengertian pelayanan publik kapasitas penyelenggara, standar pelayanan dan kepuasan masyarakat itu adalah Yang menjadi penilaian. Pelayanan publik,jasa publik dan admistrasi publik tetap di sebut pelayanan, pelayanan dasar dan reguler


Jadi memang tugas Ombudsman adalah menilai tentang semua bentuk pelayanan, jadi Tubaba ingin membuat Mall Pelayanan Publik agar semua pelayanan Bisa dalam 1 pintu, agar menjadi kesatuan dalam kontek pelayanan.

Diposting oleh Datu Krestiyadi
Dinas Komunikasi dan Informatika